![]() |
foto:halaman resmi motogp |
Santer kabar pembalapa Repsol Honda, Dani Pedrosa akan diganti kerena performanya yang terus menurun. Namun Rekan satu timnya, Marc Marquez tidak setuju, apalagi jika penggantinya pembalap hebat. Marquez menginginkan Pedrosa diperpanjang kontraknya.
Alasannya pasti para penggemar MotoGP sudah tahu. Tidak lain adalah karena jika Pedrosa diganti dengan pembalap yang lebih kompetitif, maka persaingan dalam satu tim tak terelakkan. Dengan tetapnya Pedrosa di Repsol Honda, maka Marquez seakan tak ada pesaing dalam satu tim.
Isu yang beredar adalah Andrea Dovizioso yang sedang diincar Honda. Disisi lain Dovizioso masih alot membicarakan perpanjangan kontrak dengan Ducati. Dovi ingin dibayar besar karena performaya yang semakin bagus di musim kemarin dan manang di awal seri musim ini.
Kontrak Pedrosa habis di akhir musim 2018. Memang bukan hanya Dovizioso, nama yang muncul sebagai pengganti Pedrosa. Ada nama Johann Zarco yang kini masih membela Yamaha Tech3. Tetapi berita tersebut hilang setelah Zarco lebih tertarik dengan KTM.
Kita tunggu saja keputusan Honda paling tidak akhir musim ini. Honda memang bagaikan makan buah simalakama. Disisi lain dengan motor yang begitu cepat, tim asal Jepang itu ingin hasil yang lebih karena bisa mendongkrak perolehan poin Konstruktor.
Tapi jika tidak patuh pada permintaan Marquez, pembalap Spanyol itu bisa tidak nyaman dan mungkin bisa hengkang ke tim lain. Karena sejak Marquez bergabung pada musim 2013 hanya sekali gagal memperoleh gelar juara dunia yaitu pada 2015 (se)
Tidak ada komentar:
Write Comment