foto:motorcyclenews |
Setelah Hiroshi Aoyama menggantikan peran Dani Pedrosa di Motegi, akhir pekan ini Niky Hayden yang menggantikannya di Sirkuit Phillip Island Australia.
Pedrosa mengalami cedera pada lengan kanan saat latihan bebas di Sirkuit Motegi. Malam hari setelah kejadian tersebut, pembalap Spanyol itu dipulangkan ke Negaranya. Setelah ditunjuk Honda, Aoyama mendapatkan hasil yang mengecewakan, yaitu hanya finis 15 di Motegi.
Hayden sangat senang dengan perannya di Honda, meskipun Dia prihatin dengan kondisi Pedrosa dan mendoakan rekan satu timnya dulu itu.
"Tentunnya untuk Pedrosa, semoga lekas sembuh dan menjadi lebih kuat dari sebelumnya. Saya sangat senang kembali ke tim yang membuat saya juara dunia sepuluh tahun lalu"ucap Hayden di berita MotoGP motorsport.
Hayden pernah menjadi rekan satu tim dengan Pedrosa sepuluh tahun lalu. Pada musim 2006, Hayden menjadi juara dunia bersama Repsol Honda (se)
Tidak ada komentar:
Write Comment