Pembalap Repsol Honda Marc Marquez mengakui kesalahan strategi dalam balapan di Sirkuit Brno Republik Ceko. Dia mengira lintasan yang awalnya basah akan mengering di pertengahan atau menjelang finis. Tapi itu tidak terjadi
Flag to flag, itu bahasa kerennya jika dalam suatu balapan para pembalap berganti motor di pertengahan. Seperti yang sudah terjadi di musim ini yaitu di Balapan Assen dan Jerman.
Kenyataannya balapan yang diawali dengan lintasan basah dan diperkiraakan akan kering tidak juga kering. Lintasan tetap basah meskipun hujan sudah reda. Maka itu Marquez tidak bisa finis dengan kemenangan. Pembalap Spanyol itu hanya finis posisi tiga, dibawah Valentino Rossi. Kemenangan diraih oleh Cal crutchlow.
"Ini salah saya. perkiraan saya balapan akan berlangsung flag to flag. tetapi ternyata lintasan selalu basah dan itu diluar prediksi"kata Marquez di berita motogp crash.net
"Dimasa lalu, lintasan Brno ini cepat sekali kering dari sebelumny basah. Tapi itu tidak terjadi, tapi inilah balapan dan saya puas dengan posisi tiga"kata juara dunia 2 kali MotoGP itu (se)
Tidak ada komentar:
Write Comment