MotoGP tengah berduka. Jumat 3 Juni 2016, pembalap Moto2, Luis Salom meninggal dunia di tikungan 12 Sirkuit Catalunya, Spanyol.
Sejak peristiwa itu, tikungan tersebut dihapuskan dan diganti dengan tikungan lambat. Jadi sebelum tikungan 12, para pembalap sudah harus berbelok dan itu akan memperlambat kecepatan pembalap dibanding melewati tikungan 12 yang cepat dan tidak ada gravel (kerikil di pinggir lintasan).
Untuk menghapuskan tikungan tersebut, Komite Keamanan Federasi Motor Internasional (FIM) sudah mengumpulkan beberapa pembalap dan setuju. Tetapi ada sebagian pembalap yang tidak setuju dan menuduh Rossi dalang dibalik dihapuskannya tikungan 12 tersebut. Pembalap yang tidak setuju adalah Lorenzo, rekan satu tim Rossi.
Namun Ketua Komite Keamanan Federasi Motor Internasional (FIM), Franco Uncini, mengaku tak pernah mendapat saran dari rider MotoGP, termasuk Valentino Rossi, soal tikungan 12 di Sirkuit Catalunya. Uncini menilai, belum ada keluhan yang sampai ke meja atau telinganya. seperti ditulis okezone.
baca juga : Video detik-deti kematian pembalap Moto2
Tetapi Rossi langsung menanggapi hal itu. The Doctor, mengatakan Dia sudah meminta pihak Sirkuit untuk menghilangkan tikungan 12 tersebut sejak enam tahun lalu, karena berpotensi bahaya. Sebab disitu tidak ada gravel dan jarak antara lintasan dan pembatas sangat dekat.
Tidak ada komentar:
Write Comment