Di usianya yang kini menginjak 37 tahun. Rossi masih menunjukkan performa yang bagus dan bisa bersaing dengan pembalap muda. Namun bagi pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, Rossi sekarang tidak konsisten dibanding yang dulu.
Sekarang ini Rossi mampu bersaing denga Jorge Lorenzo dan juga Marquez yang umurnya terpaut jauh dengan Rossi. Banyak yang kagum dengan performa yang ditunjukkan The Doctor itu. Namun pedrosa berpendapat lain.
"Rossi cukup memukau pada musim ini, saya mengakui itu. Dia juga harus mempertahankan motivasi dari tahun ketahun yang terkadang sulit dilakukan oleh seorang pembalap"kata juara dunia 250 itu dikutip dari cnnindonesia.
"Saat saya berlomba dengan dia di musim 2008, 2009 Dia selalu tampil tangguh diakhir pekan. Berbeda dengan Rossi yang sekarang"ucap pembalap mungil itu
Menurut pembalap Spanyol itu, Rossi yang sekarang tidak sekonsisten yang dulu. Sekarang Rossi kurang Konsisten.
"Musim ini, Dia (Rossi) di beberapa seri sangat cepat dan ada juga seri dimana Dia lambat. Namun tetap saja, Rossi adalah pembalap yang sulit dikalahkan"tutupnya
Pedrosa sendiri setelah menjadi juara dunia di kelas 250cc pada tahun 2004 dan 2005, sampai saat ini belum pernah menjadi juara dunia, terutama di kelas MotoGP. (cn)
Tidak ada komentar:
Write Comment