Sampai saai ini, Pembalap Movistar Yamaha yang juga rekan satu tim Velentino Rossi, Jorge Lorenzo, masih mengeluhkan masalah ban. Dia mengakui tidak bisa menirukan gaya balap Rossi yang bisa memelihara ban atau irit ban saat balapan.
Satu-satunya pemasok ban di MotoGP musim ini adalah Michelin, menggantikan Bridgestone yang memasok di musim 2015 lalu. Dengan pergantian ini, semua pembalap dipaksa untuk secepat mungkin bisa beradaptasi dengan ban baru
"Dengan ban dan motor yang sama, Rossi lebih baik dari saya. Dia bisa mempertahankan ban hingga balapan berakhir"kata juara dunia itu di Tuttomotoriweb.
Terakhir yang dialami Lorenzo adalah di balapan Catalunya. Pembalap tuan rumah itu mendapatkan start bagus dan memimpin di lap-lap awal. Lalu mulai disalip Rossi, Marquez, Pedrosa, Vinales dan terakhir ditabrak Iannone.
"Saya tidak bisa menirukan gaya balap Rossi, Saya juga tidak bisa mengganti gaya balap saya dengan cepat untuk mengatasi masalah ini"lanjut Lorenzo
Namun pihak Lorenzo akan berusaha menbicarakannya dengan Michelin untuk memesan ban yang sesuai denga keinginan pembalap.(cn)
Tidak ada komentar:
Write Comment