_

_
SELAMAT JORGE MARTIN JUARA DUNIA 2024

Senin, 06 Juni 2016

Iannone : Saya Tidak Salah, Motor Lorenzo Yang Masalah

 

Iannone : Saya Tidak Salah, Motor Lorenzo Yang Masalah

Andrea Iannone tidak merasa bersalah saat tabrak Lorenzo dari belakang pada saat memasuki tikungan 10. Dia malah menyalahkan motor Lorenzo yang terlalu melambat dan Iannone menduga ada masalah di motor Lorenzo.

Pada balapan yang digelar di Sirkuit Catalunya, Spanyol 5 Juni 2016 itu Lorenzo melakukan start dengan sempurna, langsung memimpin di tikungan pertama. Namun beberapa lap setelah itu, pembalap tuan rumah terebut sangat mudah disalip. Pembalap yang berhasil menyalipnya adalah Rossi, Marquez, Pedrosa dan Vinales. 

Saat di posisi lima, Lorenzo selalu ditempel Iannone yang pada akhirnya Iannone masuk dari sisi dalam pada tikungan 10 lap 17 disitulah bencana terjadi.

Begitu kecewanya Lorenzo berkomentar pedas pada iannone. Juara dunia bertahan itu mengatakan Iannone terlambat mengerem atau mungkin tidak mengerem sama sekali.

Tak mau disalahkan, Iannone membela diri. Ia berpendapat kalau yang bermasalah adalah motor Lorenzo, yang begitu lambat di tikungan tersebut dan mengerem lebih cepat.

"Saya mengerem di titik yang tepat. Dan saya yakin dia mengalami sebuah problem pada motornya atau ban karena Lorenzo sangat pelan," kata Iannone dikutip Motorsport.

"Selesai terjatuh, saya menanyakan padanya apakah Dia ada masalah pada motor dan dia menjawab tidak. Saya sebenarnya kasihan dengannya. Itu adalah kesalahan, tapi saya mengerem pada titik yang tepat tapi kenapa Dia mengerem lebih awal."


Karena kejadian tersebut, Iannone di ganjar hukuman start palaing belakang di balapan berikutnya, Assen, Belanda.

Tidak ada komentar:
Write Comment